7 Universitas Jurusan Pertanian di Surabaya Terbaru

Surabaya merupakan kota yang dikenal dengan sebutan sebagai “Kota Pahlawan” sebagai kota besar di Jawa Timur memiliki sejumlah perguruan tinggi negeri dan swasta yang menawarkan program studi di bidang pertanian. Jurusan ini mempelajari ilmu, teknologi, …

universitas jurusan pertanian di surabaya

Surabaya merupakan kota yang dikenal dengan sebutan sebagai “Kota Pahlawan” sebagai kota besar di Jawa Timur memiliki sejumlah perguruan tinggi negeri dan swasta yang menawarkan program studi di bidang pertanian.

Jurusan ini mempelajari ilmu, teknologi, dan manajemen terkait produksi pertanian dan pangan, serta pemanfaatan sumber daya alam.

Universitas Jurusan Pertanian di Surabaya

Berikut ini rekomendasi beberapa kampus pertanian di Surabaya, baik negeri maupun swasta yang bisa kamu pilih:

1. Universitas Universitas Veteran Surabaya

Universitas negeri jurusan pertanian di Surabaya yang pertama yaitu Universitas Veteran Jawa Timur. Perlu kamu ketahui bahwa Fakultas Pertanian di UPN Jawa Timur sudah ada sejak 17 Mei 1968.

Fakultas pertanian di UPN Jatim memiliki 2 program studi yang dapat dipilih, yaitu Agroteknologi dan Agribisnis. Kedua program studi tersebut sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT.

Biaya kuliah di jurusan pertanian UPN Veteran Jawa Timur menggunakan sistem UKT yang berkisar Rp 500.000 – Rp 22.300.000 per semester. Sedangkan untuk jalur mandiri akan dikenakan biaya pembangunan sebesar Rp 10.000.000 – Rp 20.000.000 di awal perkulihan.

2. Universitas Negeri Surabaya

Kampus pertanian di Surabaya berikutnya yaitu Universitas Negeri Surabaya. Perguruan tinggi ini menyediakan 5 program studi sarjana, yaitu biosains hewan, agribisnis digital, akuakultur, teknologi pangan & hasil pertanian, dan bioteknologi.

Program studi pertanian Agribisnis Universitas Negeri Surabaya telah mendapatkan Akreditasi B dari BAN-PT. Biaya kuliah di UNESA menggunakan sistem UKT, Kelompok 1 – Kelompok 7 dengan biaya mulai dari Rp 500.000 – Rp 11.000.000 per semester.

3. Universitas Wijaya Kusuma

Universitas swasta jurusan pertanian di Surabaya berikutnya yaitu Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Nah, Kampus yang didirikan pada tahun 1981 ini menyediakan dua program studi, yaitu Prodi Agroteknologi dan Prodi Agribisnis. Kedua prodi tersebut sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT.

Sedangkan biaya kuliah program studi agroteknologi di Universitas Wijaya Kusuma sebesar Rp 3.150.000 untuk registrasi awal dan Rp 3.150.00 untuk UKT 3 Bulan.

4. Universitas Merdeka Surabaya

Universitas Merdeka Surabaya atau yang lebih dikenal dengan UMER merupakan kampus swasta di Surabaya yang menyediakan program studi pertanian. Namun, kampus ini hanya menyediakan satu program studi pertanian yaitu Program Studi Agroteknologi.

Program Studi Agroteknologi Universitas Merdeka telah mendapatkan akreditas B dari BAN-PT. Sedangkan untuk biaya kuliahnya, calon mahasiswa akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 2.000.000 – Rp 3.000.000 tergantung gelombang dan biaya persemester sebesar Rp 3.000.000 – Rp 4.000.000.

Baca Juga:

5. Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Universitas Katolik Widya Mandala juga menjadi kampus swasta yang memiliki jurusan pertanian dengan 1 program studi yaitu, program studi teknologi pangan. Program Studi Teknologi Pangan telah mendapatkan akreditasi Unggul dari BAN-PT yang berlaku hingga tahun 2028.

Sedangkan biaya kuliah uang sumbangan pendidikan (USP) untuk program studi teknologi pangan mulai Rp 10.995.000 – Rp 21.990.000 untuk jalur reguler.

6. Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Universitas 17 Agustus 1946 atau UNTAG merupakan kampus yang didirikan pada tahun 1958 dengan nama Akademi Administrasi Negara dan Niaga. Kampus ini menyediakan Program Studi Agroindustri dengan Akreditasi B dari BAN-PT.

Sedangkan biaya kuliah Program Studi Agroindustri UNTAG sekitar Rp 2.000.000 – Rp 3.000.000 per semester. Harga tersebut belum termasuk biaya pendaftaran dan biaya lainnya.

7. Universitas Dr Soetomo

Universitas Dr Soetomo adalah perguruan tinggi swasta yang menyediakan program studi pertani. Fakultas pertanian di kampus ini didirikan pada tahun 1981 yang terbagi menjadi 4 program studi yaitu Agrobisnis Perikanan, Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Teknologi Pangan dan Budidaya Perairan.

Program Teknologi Pertanian Dr Soetomo telah mendapatkan Akreditasi B dari BAN-PT. Sedangkan untuk biaya kuliah berkisar Rp 800.000 – Rp 1.100.000 per bulan.

Itulah artikel dari dosenmahasiswa.id tentang rekomendasi univeritas jurusan pertanian di surabaya yang bisa kamu pilih untuk melanjutkan pendidikan di bidang pertanian.

Referensi:

Fakultas Pertanian UPN Veteran Jawa Timur – “Pendidikan 4.0”; diakses melalui faperta.upnjatim.ac.id/pendidikan‑4‑0/.

Universitas Merdeka Surabaya – “Fakultas Pertanian”; diakses melalui pertanian.unmerbaya.ac.id/.

UKWMS Surabaya – “Fakultas Teknologi Pertanian”; diakses melalui ukwms.ac.id/campus/fakultas‑teknologi‑pertanian/.

Unitomo Surabaya – “Profil Fakultas Pertanian”; diakses melalui fp.unitomo.ac.id/profil‑fakultas‑pertanian/.

Quipper Campus – “Fakultas Pertanian (Universitas Wijaya Kusuma Surabaya)”; diakses melalui campus.quipper.com/directory/universitas‑wijaya‑kusuma‑surabaya/faculties/fakultas‑pertanian

Seorang penulis konten edukasi dengan fokus pada topik akademik, penelitian, dan teknologi pendidikan. Memiliki pengalaman lebih dari 7 tahun dalam penulisan artikel seputar, universitas, skripsi, metodologi penelitian, dan pengembangan akademik mahasiswa.